6 Kuliner Luar Negeri Yang Mirip Dengan Indonesia

6 Kuliner Luar Negeri – Indonesia di kenal dengan kekayaan kulinernya yang memiliki rasa khas dan unik. Namun, tahukah anda, bahwa ada beberapa makanan luar negeri yang memiliki kemiripan dengan makanan Indonesia? Mulai dari rasa hingga bahan utama yang di gunakan, makanan-makanan ini bisa memberikan sensasi nostaliga bagi para perantau. Berikut ini adalah beberapa makanan luar negeri yang hampir mirip dengan masakan Indonesia.
1. Rendang vs Beef Curry (India)
Rendang, salah satu hidangan khas Minangkabau, sering di bandingkan dengan beef curry dari India. Keduanya sama-sama menggunakan daging sapi sebagai bahan utama dan kaya akan rempah-rempah. Bedanya, rendang di masak lebih lama hingga kuahnya menyusut dan bumbu benar-benar meresap ke dalam daging. Sementara itu, beef curry cenderung memiliki kuah yang lebih banyak dan sering di sajikan bersama nasi atau roti naan.
2. Sate vs Yakitori (Jepang)
Sate Indonesia memiliki kemiripan dengan yakitori dari Jepang. Keduanya merupakan makanan yang di sajikan dalam bentuk potongan kecil daging yang di tusuk dengan lidi atau bumbu dan di panggang. Perbedaanya, yakitori biasanya hanya menggunakan daging ayam dan di bumbui dengan saus teriyaki, atau shio (garam). Disini lain, sate Indonesia lebih beragam, mulai dari sate ayam, sate kambing, hingga sate lilit khas Bali. Sate Indonesia juga sering di sajikan dengan saus kacang atau kecap manis, yang memberikan rasa mans dan gurih.
3. Pempek vs Fishcake (Thailand)
Pempek dari Palembang sering di sebut-sebut mirip dengan fishcake dari Thailand. Keduanya menggunakan ikan sebagai bahan utama, di campur dengan tepung tapioka untuk menciptakan tekstur kenyal. Perbedaannya, pempek biasanya di sajikan dengan cuko, saus asam manis pedas berbahan dasar gula merah dan cuka. Sementara itu, fishcake Thailand sering di jadikan camilan dengan saus cabai manis. Meski berbeda dalam penyajian, cita rasa dasar dari kedua makanan ini sangat mirip.
4. Nasi Goreng vs Fried Rice (China)
Nasi goreng Indonesia sering di bandingkan dengan fried rice dari China. Keduanya menggunakan nasi yang di goreng bersama dengan telur, sayuran, dan daging atau seafood. Namun, nasi goreng Indonesia memiliki cita rasa yang lebih kompleks karena menggunakan kecap manis, terasi, dan rempah-rempah seperti bawang putih dan bawang merah. Sementara itu, fried rice China cenderung lebih sederhana dengan menggunakan kecap asin dan minyak wijen.
5. Gado-gado vs Salad Roll (Vietnam)
Gado-gado, yang sering di sebut sebagai “saladnya Indonesia”, memiliki kemiripan dengan salad roll Vietnam. Keduanya mengandalkan sayuran sebagai bahan utama, dengan tambahan protein seperti tahu, tempe, dan udang. Yang membedakan adalah cara penyajiannya. Gado-gado di sajikan dengan bumbu kacang yang kental, sementara salad roll di bungkung dengan rice paper dan biasanya di sajikan dengan saus hoisin atau saus kacang encer. Meski berbeda, keduanya sama-sama menawarkan rasa segar dan sehat.
6. Martabak vs Murtabak (Arab)
Martabak manis dan martabak telur dari Indonesia memiliki akar dari murtabak yang berasal dari Timur Tengah, khususnya Arab. Selain itu, martabak telur sangat mirip edngan murtabak Arab karena keduanya menggunakna kulit tipis yang di isi dengan campuran daging dan telur, lalu di goreng hingga renyah.
Kemiripan makanan luar negeri dengan masakan Indonesia menunjukan bahwa kuliner adalah bagian dari budaya yang bisa saling memengaruhi. Meski memiliki akar dan tradisi yang berbeda, cita rasa yang mirip mencerminkan bagaimana budaya kuliner bisa menjadi jembatan antarbangsa. Apakah anda tertarik mencoba makanan-makanan ini? Anda bisa menjadikannya refrensi untuk memperkayta pengalaman kuliner anda.
Baca Juga: https://kotabarukeandra.com/
Leave a Reply